Cara Daftar dan Aktivasi Akun di Indodax – Jika Anda ingin bertransasi jual beli di akun indodax.com, salah satu caranya adalah melakukan registrasi dahulu dan aktivasi akun. Berikut cara untuk melakukan pendaftaran di Indodax.com
Cara Daftar Akun Indodax
#Langkah 1 – Klik di sini untuk daftar
#Langkah 2 – Masukkan nomor handphone, nomor telepon alternatif, username, email, password dan ulangi password Anda Jika sudah checklist “Saya bukan robot”, lalu klik “Lanjut Pendaftaran”.
#langkah 3 – Buka inbox email Anda yang didaftarkan lalu cari email dari admin@indodax.com. Kemudian buka email klik “Aktivasi Account”.
#Langkah 4 – Setelah aktivasi akun berhasil, langkah selanjutnya adalah “Login”. Masukkan alamat email dan password lalu klik Masuk.
#Langkah 5 – Setelah Login, berhasil Anda akan diminta untuk memeriksa nomor handphone apakah sudah benar sesuai pendaftaran Anda. Jika sudah sesuai klik “Nomor di Atas Benar”.
#Langkah 6 – Berikutnya Anda akan mendapatkan SMS dari Indodax. SMS berisi “PIN SMS” ke nomor handphone yang didaftarkan, masukan PIN SMS tersebut dan klik “Submit”.
#Langkah 7 – Pendaftaran Anda sudah selesai.
Setelah Anda berhasil melakukan pendaftaran di Indodax. Maka proses selanjutnya adalah verifikasi akun identitas diri. Berikuta carany:
Cara Verifikasi Akun di Indodax
# Langkah 1 – Anda akan diminta mengisi data pribadi, isikan seperti nama asli, nomor KTP, tempat tanggal lahir sesuai dengan KTP. Foto KTP Anda, lalu pilih file / upload KTP pada kolom file KTP.
#langkah 2 – Buat foto diri sesuai panduan yang ada di dalam. Format penulisan “Verifikasi Beli Bitcoin di Bitcoin.co.id (Nama Anda + Tanda Tangan Anda)”. Nama sesuaikan dengan nama Anda. Pilih file / upload Foto Diri pada kolom file Foto Diri. Setelah semua diisi selanjutnya klik Kirim Data.
#langkah 3 – Tunggu proses verifikasi 1 x 24 jam hari kerja. Kemudian setelah proses verifikasi Anda berhasil Anda sudah bisa melakukan transaksi jual beli di sana.
Mudah bukan proses pendaftaran dan verifikasi akun di indodax? Proses ini dibutuhkan agar akun Bitcoin Anda tidak disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggungjawab.
Baca Juga: Bitcoin Terus Menjadi Raja Koin di Pasar Crypto Tahun 2020